TANIMBARMEDIA.COM.Saumlaki – Wakapolres Kepulauan Tanimbar Kompol Frihamdani, S.H., S.I.K., M.A., bersama Forkopimda hadiri Rapat Lintas Sektoral. Guna kesiapan Operasi Mantap Praja 2024 dalam rangka pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024,
Rapat Lintas Sektoral tersebut digelar bersama dengan Forkopimda Provinsi Maluku, KPU dan Bawaslu Provinsi Maluku secara virtual melalui zoom meeting, yang berlangsung Gedung Lantai II Sat Intelkam Polres Kepulauan Tanimbar, Jl. Ir. Soekarno, Kelurahan Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Kegiatan yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya tersebut diteruskan dengan penyampaian materi paparan terkait Kesiapan KPU dalam Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Provinsi Maluku oleh Ketua KPU Provinsi Maluku. Setelah itu, Paparan Strategi Bawaslu Provinsi Maluku Dalam Optimalisasi Penanganan Pelanggaran Pilkada Serentak Tahun 2024 di Provinsi Maluku oleh Ketua Bawaslu Provinsi Maluku.
Selanjutnya, paparan Kesiapan Pengamanan Pemilihan Kepala Daerah Provinsi Maluku Tahun 2024 oleh Karo Ops Polda Maluku, hingga paparan kesiapan Pangdam XV/Pattimura Dalam Mendukung Pilkada Serentak Tahun 2024 di Provinsi Maluku oleh Asops Pangdam XV/Pattimura.
Disela-sela kegiatan, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., melalui Wakapolres Kompol Frihamdani, S.H., S.I.K., M.A., saat dikonfirmasi mengatakan, Rapat Lintas Sektoral ini dilaksanakan terkait dengan kesiapan kita dalam melaksanakan Operasi Mantap Praja 2024 dalam rangka pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 yang digelar melalui Zoom Meeting.
"Kami (Polri) akan mendukung setiap tahapan dan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah secara serentak Tahun 2024 di Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Tentunya melalui kerja sama dengan para Stakeholder terkait,” ungkapnya.
Lebih lanjut Wakapolres menyebutkan, Netralitas Polri sangatlah penting, dan akan tetap terus bersinergi bersama Stakeholder terkait yang ada di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, khususnya TNI. Outputnya adalah bagaimana penyelenggaraan Pilkada itu sesuai dengan harapan kita semua, pada intinya kami siap melaksanakan, mendukung maupun mengamankan penyelenggaraan Pilkada serentak Tahun 2024, di Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Nampak hadir, Ketua Pengadilan Negeri Kelas II Saumlaki TRI Wahyudi, S.H, M.H., Kapolres Kepulauan Tanimbar yang diwakili Wakapolres Kompol Frihamdeni, S.H., S.I.K., M.A., para Perwakilan dari Forkopimda Kabupaten Kepulauan Tanimbar, para Pejabat Utama Polres, Danki 3 Yon C Pelopor Satbrimob Polda Maluku diwakili Pamin, Plt. Ketua MUI, para Perwira Polres Kepulauan Tanimbar. (TM.02)